Notification

×

Iklan

Iklan

Setahun Lebih Berlalu, Belum Ada Kabar Pemulangan Jenazah TKI Asal Buteng

Senin, 15 Maret 2021 | 20.28 WIB Last Updated 2021-03-15T12:35:12Z
Okesulsel.com, Buton Tengah - Pemulangan Tenaga Kerja Indonesia (TKI) asal Buton Tengah, Kecamatan Lakudo yang dikabarkan meninggal dunia di luar negeri bernama Satrian Ndikele tak kunjung mendapat kepastian, pihak keluarga kemudian mendesak perusahaan percepat pemulangan jenazah TKI asal Buteng tersebut.

Satrian Ndikele yang diketahui sudah satu tahun lebih bekerja di sebuah kapal Ikan luar negeri sebagai Anak Buah Kapal (ABK). Dari pihak keluarga kemudian diketahui pula Almarhum meninggal sejak 21 Februari 2021 lalu.

Namun, sampai saat ini belum ada kepastian terkait kejelasan waktu pemulangan jenazah TKI tersebut. Olehnya itu, pihak keluarga melalui kuasa hukumnya saat ini mendesak Perusahaan yang menaungi almarhum agar segera mengusahakan kepulangan jenazah TKI tersebut.

"Langkah yang kita ambil sejauh ini kita sudah coba surati pihak perusahaan yang menaungi almarhum agar terkait hak-haknya bisa diberikan serta untuk mempercepat pemulangannya," kata Maulana selaku kuasa hukum jenazah TKI tersebut saat di konfirmasi lewat sambungan telephone kepada sejumlah media, Senin (15/03/2021).

Sebelumnya memang ada surat resmi dari Perusahaan bahwa Jenazah almarhum akan dipulangkan nanti bulan Juli, tapi itu lama sekali dan lokasi keberadaan kapal yang membawa almarhum ini sekarang kita belum tau sudah berada dimana

"Dari laporan yang diterima oleh pihak keluarga sebelumnya melalui surat dari pihak perusahaan tempat almrhum bekerja,  jenazah TKI itu kemungkinan akan dipulangkan pada bulan Juli mendatang" Kata Maulana.

Selain mendesak pihak Perusahaan tempat Almarhum bekerja, pihak keluarga saat ini juga mencoba berkoordinasi dengan Kementrian Luar Negeri Republik Indonesi (Kemenlu RI) dengan harapan agar jenazah TKI tersebut bisa segera dipulangkan ke Indonesia.

"Kita juga sudah koordinasi dengan pihak Kemenlu, responnya baik, jadi kita tinggal tunggu semua nanti bagaimana, semoga jenazah almarhum segera bisa dipulangkan," pungkasnya

(Dzabur Al-Butuni)
×
Berita Terbaru Update