Notification

×

Iklan

Iklan

Satlantas Polres Bone Berikan Reward Bagi Pengendara Tertib, Saat Operasi Zebra

Rabu, 24 November 2021 | 14.44 WIB Last Updated 2021-12-01T00:30:17Z
Operasi Zebra di Kawasan Simpang Tujuh Kabupaten Bone pada Rabu (24/11/2021) pagi. (sukardi/okesulsel)

Okesulsel.com, BONE - Ada pemandangan tak biasa saat Satlantas Polres Bone, Polda Sulsel dipimpin Kasat Lantas AKP Mustari,SH ketika menggelar Operasi Zebra 2021 di kawasan Simpang Tujuh Watampone, Kabupaten Bone, Rabu (24/11/2021) pagi.


Satlantas Polres Bone membuat gagasan positif. Mengapresiasi para pengendara yang tertib berlalu lintas dan memperhatikan protokol kesehatan (Prokes).

 

Pengendara yang tertib dan melengkapi surat-surat kendaraan serta tetap memperhatikan protokol kesehatan (prokes), memperoleh reward atau hadiah dari Satlantas Polres Bone. Hadiahnya berupa paket beras 5 Kg.


Kasatlantas Polres Bone AKP Mustari,SH mengatakan Operasi Zebra 2021 lebih humanis dengan imbauan dan peneguran kepada pengendara yang tidak tertib.


Bagi-bagi reward, kata Kasat Lantas merupakan bentuk apresiasi kepada pengendara yang menaati aturan berlalu lintas.


“Bagi pengendara yang melengkapi kelengkapan kendaraan dan mengikuti prokes diberi reward atau hadiah. Sebaliknya, jika tidak taat aturan kita memberikan peneguran secara humanis,” tutupnya.


Salah satu pengendara bernama Ismainnah mengaku senang mendapat hadiah dari Polisi. Sangat setuju dengan upaya yang dilakukan oleh Satlantas Polres Bone dalam mengapresiasi pengendara tertib.


"Sebagai bentuk apresiasi, saya ucapkan terimakasih  atas hadiah paket beras dari Polantas Bone," tuturnya (Suk)

×
Berita Terbaru Update